EdisiBacirita – Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Manado berkomitmen memperjuangkan berbagai isu penting yang dihasilkan dalam Konsultasi Wilayah (Konswil) X untuk dibahas di tingkat nasional.
Komitmen tersebut mencerminkan dedikasi GMKI Manado dalam mengangkat isu strategis yang relevan dengan perkembangan daerah dan kebutuhan masyarakat.
Ketua GMKI Manado Fallen Wongkar menyampaikan bahwa isu-isu ini mencakup berbagai sektor, termasuk pendidikan, sosial, lingkungan, serta penguatan kapasitas kader di seluruh cabang.
“Konswil X menjadi momentum penting untuk menyuarakan berbagai persoalan daerah agar mendapatkan perhatian lebih di level nasional,” ujarnya.
Langkah GMKI Manado ini mendapat dukungan dari berbagai elemen organisasi yang percaya bahwa sinergi antara cabang dan pusat sangat penting untuk menghasilkan kebijakan yang berdampak nyata.
Dengan mengangkat isu-isu hasil Konswil X ke forum nasional, GMKI Manado berharap dapat memberikan kontribusi positif untuk perubahan yang lebih baik di masyarakat.
Kegiatan ini juga menunjukkan komitmen GMKI Manado untuk terus berada di garis depan dalam memperjuangkan isu-isu yang relevan, baik di level regional maupun nasional.