Ferry Liando: Sulut Berhasil Jalankan Pilkada dengan Baik, Bawaslu Patut Diapresiasi

EdisiBacirita – Dekan Fisip Unsrat Ferry Daud Liando memberikan pernyataan positif terkait suksesnya pelaksanaan Pilkada di Sulawesi Utara. Meski proses masih menyisakan satu tahapan lagi akibat adanya beberapa daerah yang mengajukan sengketa ke Mahkamah Konstitusi (MK), Liando menilai secara umum Sulawesi Utara telah berhasil melaksanakan pemilihan dengan baik.

“Sesuai tahapan, memang masih ada satu tahapan lagi karena ada daerah-daerah yang mengajukan sengketa di MK. Tapi kita harus bersyukur, Sulawesi Utara berhasil melaksanakan pemilihan dengan baik. Dibandingkan dengan beberapa daerah lain yang masih konflik dan bahkan terjadi pembakaran gedung akibat ketidakpuasan, Sulut patut diapresiasi,” ujar Liando pada kegiatan Bawaslu Sulut di Hotel Aryaduta, Selasa (31/12/24).

Ia juga menekankan bahwa kesuksesan ini tidak terlepas dari peran penyelenggara pemilu, khususnya Bawaslu.

“Kita harus mengapresiasi peran teman-teman penyelenggara pemilu, termasuk Pak Ardiles, Pak Stefen, dan kawan-kawan di Bawaslu. Di tengah berbagai tantangan, mereka berhasil memastikan pelaksanaan pemilu berjalan baik,” tuturnya.

Meskipun masih ada pelanggaran yang ditemukan, Liando mengakui bahwa hal tersebut wajar dalam sebuah kompetisi. Namun, ia tak bisa membayangkan jika tidak ada Bawaslu dan Gakumdu dalam sistem ini.

“Tugas Bawaslu belum selesai, masih ada tanggung jawab memberikan keterangan di MK. Namun, ini adalah momentum penting bagi Bawaslu untuk mengklarifikasi dan menunjukkan apa saja yang sudah dilakukan selama ini,” pungkasnya.

Ferry Daud Liando berharap semua pihak terus menjaga komitmen terhadap demokrasi dan mendukung Bawaslu dalam menyelesaikan tahapan terakhir pilkada dengan integritas dan profesionalisme.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *